Kupang-suaraNTT.com,- Salah satu pemuda Malaka Alexander Mesakh, sekaligus aktivis PMKRI Cab.kupang dan Immala kupang mendukung Inspektorat kabupaten malaka untuk tuntaskan persoalan proyek Septic Tank yang hari ini menjadi bincang masyarakat dan public di media sosial.
Menurut Alex Mesakh, persoalan Septic Tank hari ini harus betul-betul dikawal dengan baik oleh pihak Inspektorat malaka.
Melihat dari berbagai persoalan ini saya merasa perlu di tangani secara serius agar persoalan ini jangan membuat masyarakat menjadi dibodohi.
dan saya melihat opini dan isu Simpang siur hari ini dikalangan masyarakat maupun di media sosial makin memanas, untuk mengatasi persoalan itu perlu ada keseriusan untuk mengatasi terjadi praktek KKN di proyek Septic Tank maka saya meminta agar pihak Inspektorat malaka harus bersikap tegas, jujur dan ada keterbukaan usai adanya hasil audit.
Ada juga Alex Mesakh Menegaskan kepada ketua Inspektorat kabupaten malaka Agustinus Remigius Leki, S.Kom., MAP secepatnya ungkap persoalan ini dengan profesional tim yang sudah disiapkan agar hasil dari audit itu bisa kita ketahui bersama, karna menurut saya isu ini tidak boleh tutupi apalagi dibiarkan oleh Inspektorat malaka. karna pada dasarnya ini uang negara yang digunakan demi kepentingan masyarakat, bukan kesejahteraan CV yang menangkan tender proyek Septic Tank.
Ada juga pesan dari Alex Mesakh, “semoga Inspektorat malaka cepat audit dari ketiga CV yang sementara menjadi kecurigaan masyarakat yaitu;
1.CV.Anugerah Michael
2.CV.Sinar Geometry
3.CV.Joan Abadi.
Usai dari hasil itu baru kita ketahui bersama, agar proyek ini betul-betul dirasakan masyarakat sasaran bantuan dan jika ada temuan kerugian anggaran proyek Septic Tank maka perlu adanya keterbukaan antara pihak Inspektorat kepada masyarakat yang sementara menanti kepastian.”/ujarnya.