Kupang-suaraNTT.com,-Sukses melaksanakan masa penerimaan anggota baru MPAB, perhimpunan mahasiswa asal Nagekeo (PERMASNA) Kupang Berhasil Melahirkan dan melantik kader baru sebanyak 113 Anggota baru.
Permasna Kupang sukses melaksanakan (MPAB) pada tahun 2024 di Aula Gereja St Gregorius Agung Oeleta.
Kegiatan MPAB PERMASNA Kupang yang diselenggarakan selama 3 hari sejak Kamis 4 April hingga Minggu 6 April 2024 ini diikuti oleh 113 orang peserta.
Dengan Mengusung tema “Menjadikan Generasi Z yang Beretika Baik dan Bertanggung Jawab”
Badan Pengurus telah menghadirkan pemateri -pemateri hebat diantaranya
1.Marsianus Jawa(Kaban Kesbangpol Provinsi NTT) dengan materi yang dibawakan ialah Kepemimpinan.
2.Erasmus Jogo (Dirut BLUD SPAM NTT) dengan materi yang dibawakan ialah Mahasiswa sebagai agen of change.
3.Bildat Thonak dengan materi yang dibawakan ialah peran kaum muda dalam pesta demokrasi.
4.Yuven Tukung (Anggota DPRD Kota Kupang)dengan materi yang dibawakan ialah implementasi ilmu setelah lulus Kuliah.
5.Marselinus Nganggus (Anggota DPRD Prov Terpilih periode 2024-2029) dengan materi yang dibawakan ialah peran orang muda dalam merekonsiliasi masyarakat desa pasca PEMILU 2024.
6.Yolan Medho dengan materi yang dibawakan ialah Manajemen konflik dan dinamika kelompok.
7.Idin Goa Rae dan Bastian dengan materi yang dibawakan ialah Lobi dan Negosiasi.
8.Mira Bupu dengan materi yang dibawakan ialah Motivasi Berorganisasi.
9.Riky Goi dan Sry Wea dengan materi yang dibawakan ialah Job Description.
10.Rendy Wajo,Nita Noa dan Alwin Ceme dengan materi yang dibawakan ialah Public Speaking.
11.ketua KMK Stanislaus Undana dengan materi yang dibawakan ialah Sejarah pergerakan mahasiswa.
12.Ketua Permasna Kupang dengan materi yang dibawakan ialah Selayang Pandang Permasna Kupang.
Badan Pengurus berharap dengan hadirkannya pemateri-pemateri hebat mampu memberikan referensi baru serta motivasi bagi peserta sebagai kekuatan bagi anggota baru untuk terus berproses hingga mereka Purna dengan Hormat dari wadah tercinta.
Kegiatan MPAB juga menjadi salah satu cara untuk mewujudkan Visi dan Misi Permasna serta untuk menumbuhkan rasa persaudaraan antara mahasiswa dari kabupaten Nagekeo maupun mahasiswa dari kabupaten lain yang ingin berproses di rumah tercinta Permasna Kupang.
Narsinda gatu tursa, ketua umum Permasna Kupang dalam pidatonya mengatakan hari ini Permasna mampu melahirkan 113 kader baru, kehadiran kader yang cukup banyak ini menjadi salah satu tolak ukur mahasiswa Nagekeo yang ada di kota Kupang.
“Ini bukan menjadi beban saya sendiri tetapi menjadi tanggung jawab orang tua Ikebana, Senior/alumni bahkan Pemda Nagekeo karena proses kaderisasi ini merupakan proses persiapan anak muda yang akan membangun Nagekeo beberapa tahun ke depan,”tuturnya
“Pada kesempatan ini saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada orang tua Ikebena, senior alumni serta semua elemen yang selalu mendukung kami, Kesuksesan kegiatan ini adalah kesuksesan kita bersama.”Lanjutnya
Mewakili anggota baru Elfis Jogo Menyampaikan ucapan terima kasih kepada permasna Kupang yang telah memberikan ruang bagi kami untuk berproses.Kami dibentur, mental kami diasah ,kami diajarkan untuk melewati proses yang cukup rumit namun kami mampu melewatinya dan pada malam ini kami Sah dilantik menjadi anggota permasna Kupang.
Sementara mewakili anggota baru saya menyampaikan permohonan maaf
“Manakala dalam kebersamaan kurang lebih tiga hari ini ada hal yang kurang berkenan di hati kakak-kakak semua.
Jangan tinggalkan kami berjalan sendirian, mari kita sama membangun permasna hingga pada akhirnya kita bisa berkontribusi untuk Nagekeo tercinta.”ungkapnya
Eman Sina Jogo dalam sambutanya mewakili Senior/Alumnin mengatakan bahwa dirinya tertarik dengan tema kegiatan yang diangkat anak-anak Nagekeo.
Tema dalam kegiatan tersebut “Menjadikan Generasi Z yang Beretika Baik dan Bertanggung Jawab”.
Kecerdasan dan kepintaran menjadi pembuka pintu kesuksesan tetapi untuk menjaga pintu kesuksesan itu tetap terbuka ialah dengan menjaga etika dan tanggung jawab.
“Kalian ibaratnya besi tumpul yang harus dititik dan diasah untuk menjadi tajam sehingga menjadi barang yang siap dikomersilkan, adik-adik jangan hanya sekedar kader seremonial saja tetapi harus terus belajar agar menjadi kader yang berkualitas dan berakhlak,”Tutur Eman Sina Jogo Yang akrab disapa Ejon.
Selanjutnya Ejon mengatakan Organisasi itu penting tetapi kuliah adalah prioritas.
Dia berpesan bahwa tujuan awal kamu ke Kupang ialah kuliah.
“Ingat ade-ade, Indonesia adalah negara yang masih menjalankan seleksi administrasi sehingga ijazah sangat penting untuk melamar sebuah pekerjaan,”ujarnya
Mewakili orang Tua Ikebana Jony menghaturkan limpah terima kasih untuk anak-anak yang sudah datang ke Kupang dan telah bergabung bersama Permasna.
“Saya adalah orang tua yang sering kunjungi kos-kosan untuk memastikan keadaan anak-anak semua. Jangan sampai anak-anak datang untuk mencari Istri atau suami. Saya kasihan orang tua yang ada di kampung halaman yang bersusah payah mengongkosi anak-anak semua,kamu harus pulang bawah ijazah bukan bawah anak,”Tutur Jhony.